Pengalaman Transit di Suvarnabhumi Bangkok - Thailand

Suvarnabhumi International Airport
Suvarnabhumi International Airport, Bankok
Halo~

Masih lanjutan kisah perjalanan saya ke Nagoya dengan Thai Airways, jadi saya dapat kesempatan untuk transit di Suvarnabhumi Bangkok. Ada pilihan untuk transit 1 jam dan 12 jam. Wah, karena 1 jam menurut saya terlalu mepet, jadilah saya pilih yang transit 12 jam. Walau ini juga terlalu lama, tapi saya jadi senang dan bisa menikmati suasana di Suvarnabhumi Bangkok.

Penerbangan saya dari Singapore pukul 20.40 dan sampai di Bangkok pukul 22.40 memakan waktu 2 jam dan perubahan waktu 1 jam. Jadi saat sampai, awalnya saya bingung, karena tiket penerbangan saya terusan, apakah saya perlu keluar imigrasi atau gak. Dan nyari lokasi yang bisa tiduran. Karena penerbangan saya selanjutnya masih 12 jam lagi, jadi saya langsung keluar imigrasi.

suvarnabhumi international airport bangkok
suvarnabhumi international airport bangkok
2F Arrival Suvarnabhumi International Airport Bangkok
Setelah isi formulir kedatangan, saya ikut antri di bagian imigrasi yang ramenya dahsyat juga banyak rombongan turis dari Korea. Saya pun berjalanan lebih keujung mencari bagian lebih sepi dan bisa kelar lebih cepat. Tapi jadi lebih jauh dengan pengambilan bagasi saya.

Setelah sampai, cukup kaget, bagasi saya yang awalnya rusak dari Jakarta  - Singapore retak, nyampe Bangkok malah jadi pecah dan copot rodanya. T.T Tapi saya langsung lapor ke bagian kerusakan bagasi, jadi senang karena saya jadi bisa claim 2 asuransi. Pertama asuransi Air Asia, satu lagi asuransi dari Thai Airways. Saya dikasih surat keterangan kerusakan bagasi dari Bangkok, dan disuruh lapor di Thai Airways Nagoya saat sampai di Nagoya nanti. Untuk kelanjutan proses claim bagasi yang rusak, silahkan cek disini ya.

Setelah lapor kerusakan bagasi, saya langsung jalan keliling dan cari lokasi yang nyaman buat tidur. Bandara Suvarnabhumi ini cukup simple, Bandaranya memanjang, jadi kalau perlu urusanya ke ujung, jadi jalan jauh dari ujung keujung.  Terdapat sekitar 4 lantai, Bagian bawah lantai 1 langsung terhubung dengan bus dan transportasi umum lainnya. Lantai 2 akan terhubung langsung dengan kedatangan.

suvarnabhumi international airport bangkok
suvarnabhumi international airport bangkok
Suvarnabhumi International Airport 2F, 3F
Jika ingin santai dan nunggu penerbangan berikutnya, kita bisa ke lantai 3, selain terdapat foodcourt, juga terdapat kursi duduk buat santai atau free charge baterai handphone. Disini juga terdapat ruang sholat khusus bagi muslim yang ingin sholat. Lalu lantai 4 untuk keberangkatan.

Karena sudah malam, sayapun memutuskan untuk istirahat diruang sholat. Disini juga banyak wisatawan lain yang istrahat. Ada pojokan yang bisa digunakan untuk tidur. Kebetulan juga tidak ada pemeriksaan dari petugas jadi aman deh tiduran sampai subuh. Tapi pas subuh ac nya jadi lumayan dingin, jadi siapin aja jaket atau selimut buat tidur.
prayer room suvarnabhumi international airport bangkok
Prayer Room Suvarnabhumi Bangkok
Setelah subuh, sholat saya pun cari sarapan, charge handphone bentar, sekitar pukul 8 pagi saya pun check in lagi untuk penerbangan berikutnya. Setelah checkin sempatin foto dengan berbagai icon dan lokasi foto yang menarik di bandara Suvarnabhumi.

suvarnabhumi airport bangkok thailand

foodcourt & charger suvarnabhumi international airport bangkok
Foorcourt & free charger 
Saat checkin petugasnya bakal periksa ketat sampe pemeriksaan tubuh. Sedikit pengalaman lucu, awalnya kaget karena pemeriksaan tubuh saya sama cowok. Gak enak banget kan dipegang dan diraba-raba cowok. Agak kaget gak taunya cewek. :D Maklum lah ya Thailand. Saya sempat lupa. lol

Lokasi chechkin dan boarding Thai Airways cukup jauh dari ujung ke ujung. Jadi saya sempatin diri mutar-mutar bentar dan foto-foto diberbagai sudut yang menarik. Sempat ketiduran sambil nunggu boarding, akhirnya berangkat juga ke Jepang. Woaaaah. Lagi-lagi dag dig dug der..

Next, silahkan baca kisah perjalanan saya dengan Thai Airways yaa. <3

suvarnabhumi international airport bangkok
suvarnabhumi airport bangkok thailand
Lokasi di sekitar Counter Check In
suvarnabhumi airport bangkok thailand
Lokasi di Departure Hall, Menuju Boarding Room
suvarnabhumi international airport bangkok
Ini lucu, seperti aquarium tapi ini berupa 2d yang ada sensor nya. Terdapat di keberangkatan menuju boarding room.
suvarnabhumi airport bangkok thailand
suvarnabhumi international airport bangkok
Menuju gate keberangkatan

Comments